“Santri Art Perfomances” Ajang Pontensi Santri

Yogyakarta- Pondok Pesantren Universitas Islam Indonesia kembali menyelenggarakan agenda tahunan “Santri Art Perfomances” sebagai sarana santri untuk mengembangkan potensi seni yang dimilikinya. Acara yang bertemakan Improving Ummah by Islamic Art ini diselenggarakan pada tanggal 31 Desember 2018 di rusunawa (rumah susun mahasiswa) putri dan dihadiri oleh seluruh santriwan-santriwati PP UII sendiri. Rangkaian acara ini meliputi lomba foto, lomba video, dan performance masing-masing angkatan.
Sesuai dengan tema yang diangkat, Santri Art Perfomance diselenggarakan sebagai sarana untuk meningkatkan ukhuwah dan integritas umat Islam dengan kesenian yang bernuansa islami. Kesenian merupakan salah satu alat yang pernah digunakan oleh Walisongo untuk mendakwahkan dan menyebarkan Islam di tanah Jawa. “Oleh karenanya diperlukan pengembangan dan peningkatan bidang kesenian sebagai bekal generasi Islami dalam dakwah Islamiyah sebagai realisasi dari estafet dakwah tiap generasi”, papar Suci selaku panitia penyelenggara.
Acara yang berlangsung mulai pukul 19.30 WIB hingga 23.45 WIB ini sangat meriah. Antusiasme peserta yang menjadi penonton sekaligus sebagai pengisi panggung sangat tinggi, terlihat dari beragamya kreatifitas yang dipersembahkan di atas panggung, seperti tari islami, tari adat, drama, dan bahkan tarian ala Asean Games turut dipersembahkan di atas panggung. Para supporter yang mendukung juga tidak mau kalah, mereka membawa aribut seperti bendera kecil untuk mendukung jagoannya dan tentunya sebagai penghidup suasana. Acara ini diakhiri dengan pengumuman pemenang lomba dengan memberikan reward sebagai apresiasi. Santri Art Perfomances menjadi bukti bahwa santri bukan hanya pintar mengaji, namun juga pintar berkreasi menyalurkan aspirasi seni.
Acara ini diselenggarakan tepat pada malam pergantian tahun baru Masehi. Namun, acara ini bukan untuk memperingati pergantian tahun, karena memang dalam Islam tidak ada hari perayaan kecuali dua hari raya, yaitu hari raya Idul Fitri dan Idul Adha. PagelaranPagelaran acara ini semata-mata untuk membangun kreatifitas santri serta menjaga kekompakan agar ukhuwah semakin kuat.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *